Bali merupakan salah satu destinasi pariwisata yang menjadi tujuan wisatawan lokal maupun internasional untuk menikmati masa liburan. Dengan keindahan adat istiadat budaya masyarakat yang masih terjaga dan terus dilestarikan serta keindahan alam yang masih asri menjadi daya tarik utama wisatawan untuk berlibur.
Tidak hanya keindahan alam dan adat istiadat budaya, pulau yang dikenal dengan istilah Pulau Dewata ini juga memiliki banyak restoran yang menyajikan makanan dengan menu yang sehat, sehingga para pecinta kuliner sehat dapat dengan mudah menemukan makanan yang memiliki bahan dasar organik. Mulai dari restoran dengan menu makanan untuk para vegan, hingga restoran dengan menu gluten-free, semua dapat ditemukan dengan mudah di Bali. Berikut 5 rekomendasi restoran dengan menu sehat di Bali yang wajib dicoba!
1. Cafe Organic
Salah satu restoran atau tempat makan yang memiliki varian menu sehat yang sering dikunjungi wisatawan lokal maupun internasional ketika sedang berlibur di Bali adalah Cafe Organic. Cafe Organic merupakan kafe yang terletak di kawasan Seminyak, tepatnya di Jalan Petitenget No. 99X, Seminyak, Bali. Dengan konsep “Garden Gangster”, kafe ini menawarkan makanan sehat dengan basis utama bahan dasar makanan adalah tanaman atau dikenal dengan istilah “Plant Based”.
Menu favorit di kafe ini adalah Smoothie Bowl dengan campuran buah segar, granola, dan biji-bijian lainnya. Selain itu, Earth Burger yang merupakan burger dengan patty nabati dan minuman jus cold-pressed “Green Guru” yang memadukan apel, kale, dan lemon. Kafe ini buka dari mulai pukul 7 pagi hingga 4 sore.
2. Dapur Usada
Dapur Usada di Ubud, Bali, adalah restoran unik yang menawarkan pengalaman kuliner sehat dengan pendekatan holistik. Restoran ini menyajikan hidangan berbasis tanaman yang dibuat menggunakan bahan-bahan lokal organik, bebas dari pengawet dan olahan berlebih. Menu yang ditawarkan mencerminkan filosofi kesehatan tradisional Bali, seperti nasi campur vegan, jus herbal, dan teh rempah yang menenangkan. Dengan suasana yang tenang dan desain interior yang berpadu dengan alam, Dapur Usada memberikan nuansa relaksasi yang mendalam. Cocok bagi mereka yang mencari makanan sehat sekaligus ingin merasakan sentuhan tradisi lokal, restoran ini menjadi pilihan ideal untuk bersantap sehat di Bali.
3. Nalu Bowls
Nalu Bowls adalah destinasi kuliner yang sempurna bagi pecinta smoothie bowl di Bali. Dengan beragam pilihan smoothie bowl yang disajikan dengan topping segar seperti buah-buahan dan biji-bijian, Nalu Bowls menawarkan hidangan yang tidak hanya lezat tetapi juga menyehatkan. Harga smoothie bowl di sini mulai dari Rp 60 ribu, menjadikannya pilihan yang terjangkau untuk menu sehat di Bali.
Lokasi Nalu Bowls tersebar di beberapa area strategis, seperti Jalan Drupadi 1 No.2A di Seminyak, Jalan Batu Mejan No.88 di Canggu, serta dekat dengan Pantai Camplung Tanduk, memungkinkan pengunjung menikmati pemandangan pantai yang menenangkan sambil mencicipi sajian mereka. Dengan suasana tropis yang khas, Buka dari jam 7.30 pagi sampai 4 sore, Nalu Bowls menjadi tempat wajib untuk memulai hari Anda dengan sarapan sehat atau sekadar menikmati waktu santai.
4. KooD
Salah satu cafe vegan di Bali dengan harga yang terjangkau adalah KooD (Kolaborasi Untuk Desa). KooD terletak di kawasan Sanur, berada di Jl. Kutat Lestari No.2, Sanur Kauh, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali. Dengan konsep ala kantin, kafe ini menawarkan suasana yang unik dan menyediakan beragam pilihan makanan dalam satu tempat. Semua jenis makanan dapat ditemukan di KooD. Mulai dari makanan berat, sarapan, roti-roti, hingga dessert, semuanya berbasis vegan dan dairy-free.
Selain itu, KooD juga menyediakan banyak pilihan minuman dengan bahan dasar tumbuhan yang menyegarkan dan menyehatkan. Dengan range harga mulai dari Rp 25 ribu hingga Rp 75 ribu, KooD sangat ramah di kantong. Jam operasionalnya cukup fleksibel, buka Senin-Kamis pukul 07.30–21.30 dan Jumat-Minggu pukul 07.00–22.00.
5. Alchemy
Alchemy merupakan salah satu restoran dengan mengutamakan raw food di Bali. Tepatnya di Jalan Penestanan Kelod No. 75, Ubud, Bali. Restoran ini menawarkan hidangan yang sehat dengan mengutamakan kandungan nutrisi dan gizi dalam makanan. Menu yang menjadi favorit para pengunjung antara lain salad bar, raw cheesecake, dan jus “Green Goddes”. Selain itu, restoran ini juga menawarkan produk organik dan kegiatan workshop untuk gaya hidup yang sehat. Restoran ini buka mulai dari pukul 7 pagi dan tutup pukul 9 malam.
Baca juga: Ini Dia Rekomendasi Kopi Susu yang Ada di Jogja
Referensi
- 3 Vegan Cafe di Sanur Buat si Pecinta Kuliner Plant-Based – Kuy!
- Restoran Makan Sehat di Bali – Tripadvisor
- 10 Rekomendasi Tempat Makan Sehat di Bali, Bikin Tubuh Bugar saat Liburan – Okezone