Menikmati kuliner Solo asli menjadi salah satu agenda penting pak Jokowi ketika pulang kampung.
Bapak Jokowi pernah membagikan konten tentang kuliner dengan judul “#JKWKULINER MAKAN-MAKAN DI SOLO” di channel youtubenya lho! Melalui konten ini, beliau menunjukan berbagai kuliner asal solo yang menjadi langgananya ketika pulang ke kampung halaman.
Lantas mana saja tempat rekomendasinya? Yuk simak disini
Ayam Goreng Mbah Karto
Apa keistimewaan kuliner Ayam Goreng Mbah Karto yang menjadi daya tarik bagi bapak Jokowi untuk datang lagi?
Menurut Sri Sukarni, pemilik Ayam Goreng Mbah Karto, keistimewaan masakan di warung ini adalah bahan makanan yang fresh.
Ayam langsung diolah dan tidak dimasukan ke kulkas. Ayam di sini dimasak dengan santan selama 1,5 jam, kemudian baru digoreng. Dimasak hingga bumbu meresap.
Ibu Sri Sukarni juga mengaku senang sekali karena bapak presiden berkunjung di warung miliknya yang sederhana.
Instagram : ayamgorengmbahkarto_sukoharjo
Kita bisa temukan di Jl. Jaksa Agung Raya Suprapto No.8, Gabusan, Jombor, Kec. Bendosari, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah 57512.
Soto Gading
Pemilik Soto Gading, Toni, mengatakan resep soto gading itu sama dengan masakan soto pada umumnya.
“Apa itu, bawang merah, bawang putih, garam, sama saja kan. Tapi lauk pauknya yang paling banyak. Makanan menunya satu, lauknya banyak. Orang tinggal milih,” ucap Toni.
Toni juga mengatakan bahwa bapak presiden memang sering berkunjung ke soto gading.
Kuliner yang satu ini berlokasi di Jalan Brigjen Sudiarto No. 75 Solo. Warung soto ini menyediakan menu soto pisah dengan harga Rp 12.000, beragam pilhan sate seharga Rp 7.000, dan pilihan lauk lainnya seperti empal, otak, bakwan, tahu isi, dll.
Instagram: soto gading solo
Soto Triwindu
Kuliner yang satu ini dinamakan Soto Triwindu karena berlokasi di area Pasar Triwindu. Menurut Muryani, Pemilik Soto Triwindu, keistimewaan soto triwindu dibandingkan dengan warung soto lainnya yaitu soto triwindu menggunakan daging pilihan. Selain itu, semua resep, menu, serta kuahnya pun khas. Hal ini membuat pelanggan rindu hingga ingin berkunjung kembali.
Lauk favorit Bapak Jokowi di Soto Triwindu adalah tempe daun yang garing, lidah goreng, serta paru goreng.
Soto ini ada di Jl. Teuku Umar, RT.001/RW.001, Keprabon, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57131.
Wah menarik sekali ya!
Rekomendasi pilihan kuliner pak Jokowi sangat merakyat, bukan? Kamu pun dapat mencobanya saat berkunjung ke Solo, lho!
Jadi mau mencoba kuliner apa di Solo?
Baca juga: Rekomendasi Kuliner Asli Solo oleh Joko Widodo Part #2
Sumber gambar: Instagram