Benarkah Makan Telur Bisa Bikin Bisul?

Benarkah Makan Telur Bisa Bikin Bisul

Mungkin kamu pernah mendengar kabar kalau makan telur bisa bikin bisul. Karena adanya kabar ini, banyak orang yang membatasi konsumsi telur demi terhindar dari bisul. 

Namun, benarkah demikian?

Kupas Fakta: Telur Bisa Bikin Bisul?

Nah, faktanya adalah telur tidaklah menyebabkan bisul seperti kabar yang beredar selama ini. 

Memang makanan atau minuman ada peran dalam terjadinya bisul. Namun, bukan salah makanan atau minumannya. Melainkan ini bisa terjadi karena makanan ataupun minuman terkontaminasi bakteri penyebab bisul. Jadi, karena hygiene sanitasi makanan yang buruk.

Bisul disebabkan oleh infeksi kulit yang menyerang kelenjar minyak.

Selain itu, tetap ada beberapa orang yang merasakan gejala setelah mengkonsumsi telur karena alergi. Seseorang yang alergi terhadap telur harus berhati-hati mengkonsumsi telur ataupun makanan lain yang mengandung telur. Kalau sudah alergi, makan sedikit saja, reaksi alergi bisa muncul.

Biasanya, ciri-ciri alergi yang muncul adalah pusing, mual, gatal-gatal, serta munculnya bentol dan ruam kemerahan di kulit. Biasanya, golongan yang paling sering alergi terhadap telur adalah anak-anak dibawah 5 tahun.

Nah, jadi telur bisa bikin bisul ternyata takhayul semata, ya! Jangan takut untuk mengonsumsi telur!

Meskipun begitu, bukan berarti kamu bisa mengonsumsi telur sebanyak-banyaknya. Ingat, apapun yang berlebihan tidaklah baik. Konsumsi makanan secukupnya sesuai kebutuhan harianmu.

Berapa banyak konsumsi telur yang aman per hari dapat dibaca di artikel sebelumnya ya pada link ini ya!

Penulis :  I Putu Febrian Andira Putra, S.Gz | Editor : Lisa Rosyida, S.Gz, RD | Sumber gambar : freepik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *