Saat menyusui, ibu sering memprioritaskan kesehatan si kecil hingga lupa merawat diri sendiri. Tidak jarang, kekhawatiran tentang produk kecantikan yang aman membuat perawatan kulit jadi terabaikan. Banyak ibu yang khawatir jika menggunakan produk skincare akan mempengaruhi ASI dan berdampak pada kesehatan bayi. Padahal, kulit wajah ibu juga butuh perhatian, terutama saat mengalami perubahan hormon yang bisa menyebabkan kulit kering, kusam, atau berjerawat.
Kabar baiknya, perawatan kulit ibu juga bisa dimulai dari dalam, loh! Dengan pola makan yang kaya akan zat gizi yang tepat, ibu bisa menjaga kulit wajah tetap sehat, cerah, dan lembap tanpa risiko.
Dalam artikel ini, kami akan membahas berbagai jenis makanan kaya zat gizi, seperti vitamin dan mineral yang membantu memperbaiki kesehatan kulit secara alami. Yuk, simak tips lengkapnya!
Alternatif untuk Tetap Glowing Saat Menyusui: Zat Gizi Penting untuk Kulit Sehat Selama Menyusui
Peran Vitamin A, C, E, Biotin dan Zinc dalam Menjaga Kulit Tetap Sehat dan Dukung Kesehatan Ibu Menyusui
Vitamin A: Membantu Meningkatkan Regenerasi Sel Kulit Ibu Menyusui
Vitamin A berperan penting dalam proses regenerasi sel kulit dengan cara merangsang produksi sel kulit baru. Ketika Ibu mengkonsumsi makanan kaya akan vitamin A, tubuh mengubahnya menjadi provitamin A, seperti beta-karoten yang ditemukan dalam makanan nabati (misalnya wortel dan bayam), menjadi bentuk aktif vitamin A, yaitu retinol, yang bisa digunakan tubuh. Sementara itu, retinol yang ditemukan dalam makanan hewani (seperti hati dan telur) langsung dapat digunakan tubuh tanpa perlu diubah. Kedua bentuk vitamin A ini mendukung berbagai fungsi tubuh, termasuk regenerasi sel kulit.
Bagi ibu menyusui, regenerasi sel kulit yang cepat sangat penting, terutama untuk mengatasi masalah kulit kering atau perubahan tekstur yang sering terjadi setelah melahirkan. Selain itu, vitamin A juga penting untuk mendukung kesehatan mata ibu dan bayi.
Vitamin C: Membantu Kulit Ibu Menyusui Tetap Cerah dan Sehat
Vitamin C merupakan nutrisi penting yang menjaga kulit tetap cerah, elastis, dan terlindungi dari radikal bebas. Selain itu, vitamin ini membantu meningkatkan produksi kolagen, sehingga kulit tampak lebih sehat dan awet muda. Untuk ibu menyusui, vitamin C juga meningkatkan daya tahan tubuh, mendukung penyembuhan luka, dan memperkaya ASI agar bayi mendapatkan imunitas yang lebih baik. Sumber vitamin C yang aman dan ramah untuk ibu menyusui meliputi jeruk, stroberi dan kiwi.
Vitamin E: Menjaga dan Mempertahankan Kulit yang Lembap dan Sehat
Vitamin E adalah nutrisi yang menjaga kelembapan kulit dan membantu melindunginya dari kerusakan akibat sinar UV. Bagi ibu menyusui, vitamin E membantu menjaga keseimbangan hormon, yang sangat penting pasca melahirkan. Selain itu, vitamin ini juga mendukung kesehatan rambut dan kuku. Sumber vitamin E yang aman dan mudah ditemukan meliputi almond, biji bunga matahari, bayam yang dimasak, dan alpukat.
Biotin: Nutrisi Kunci untuk Kulit, Rambut, dan Kuku Ibu Menyusui
Biotin adalah vitamin yang mendukung kesehatan kulit, rambut, dan kuku. Vitamin ini membantu mencegah kulit kering atau bersisik serta mengatasi rambut rontok setelah melahirkan. Selain itu, biotin juga membantu tubuh memproduksi energi, sehingga ibu menyusui tetap bugar. Sumber biotin yang aman termasuk telur matang, almond, ubi jalar, dan pisang.
- Zinc: Perlindungan Kulit Ibu Menyusui dari Peradangan dan Jerawat
Zinc merupakan mineral yang efektif untuk mengontrol produksi minyak di kulit, mencegah jerawat, dan mempercepat penyembuhan luka. Bagi ibu menyusui, zinc juga membantu memperkuat sistem imun dan mencegah rambut rontok yang sering terjadi setelah melahirkan. Sumber zinc yang aman untuk dikonsumsi ibu menyusui meliputi daging sapi tanpa lemak, kacang-kacangan, dan biji labu. Pastikan makanan yang dipilih dimasak dengan benar untuk menghindari risiko kontaminasi.
Asam Lemak Omega-3, Beri Nutrisi Kulit Ibu Menyusui Agar Tetap Lembap dan Kenyal
Omega-3 adalah lemak sehat yang membantu menjaga kulit tetap lembap dan mengurangi inflamasi. Ketika asam lemak omega-3 masuk ke dalam tubuh, mereka bekerja dengan cara memperbaiki lapisan pada kulit, yang mengunci kelembapan dan mencegah kehilangan air. Selain itu, omega-3 juga merangsang produksi kolagen, yang penting untuk mempertahankan elastisitas dan kekenyalan kulit. Bagi ibu menyusui, omega-3 sangat penting untuk perkembangan otak bayi. Sumber omega-3 yang aman meliputi salmon matang, walnut, alpukat, dan chia seeds.
Kolagen Membantu Mempertahankan Elastisitas Kulit Ibu Menyusui
Selama masa menyusui, tubuh ibu membutuhkan kolagen untuk menjaga kulit tetap kenyal dan memperbaiki jaringan yang rusak serta mendukung proses penyembuhan setelah melahirkan. Untuk mendukung produksi kolagen, ibu menyusui dapat mengkonsumsi makanan yang kaya akan asam amino seperti prolin dan glisin, yang membantu tubuh membangun kolagen. Makanan seperti kaldu tulang, ikan, telur, dan sayuran berwarna cerah (kaya vitamin C) adalah sumber yang baik untuk mendukung pembentukan kolagen.
Selama masa menyusui, tubuh ibu membutuhkan perhatian ekstra, termasuk menjaga kesehatan kulit. Mengonsumsi makanan yang kaya akan vitamin, mineral, dan antioksidan dapat membantu memperbaiki elastisitas kulit, melawan radikal bebas, dan menjaga kelembapan kulit secara alami. Dengan pola makan yang tepat, ibu tidak hanya dapat merawat kulitnya, tetapi juga mendukung kesehatan secara keseluruhan.
Baca juga: Rekomendasi Makanan Tinggi Kolagen Alami untuk Kulit Sehat
Editor: Rheinhard, S.Gz., Dietisien
References:
- Vitamin E and your skin, friends through food – Healthline
- Breastfeeding nutrition – American Pregnancy Association
- What to know about antioxidants for skin – Medical News Today
- Health benefits of collagen – WebMD
- Vitamin A and carotenoids – NIH
- What are Omega-3 Fatty Acids? Explained in simple terms – Healthline